Penyakit jantung dan stroke merupakan penyakit yang berkembang pesat
di negara maju dan berkembang, termasuk di Indonesia. Kedua penyakit ini
tergolong penyakit mematikan, karena dalam beberapa tahun terakhir,
tingkat kematian penduduk terbesar disebabkan oleh penyakit jantung dan
stroke.
Penyakit ini pun kini tak hanya identik dengan orang tua. Banyak dari
golongan muda yang kini terkena penyakit jantung dan stroke. Penyebab
penyakit ini cukup beragam. Namun, pemicu yang paling berperan adalah,
kebiasaan menjalankan pola hidup tak sehat.
Penyakit jantung dan stroke sebenarnya bisa dihindari sejak dini,
yaitu dengan menerapkan pola makan sehat. Salah satunya adalah dengan
banyak mengonsumsi asam lemak Omega-3. Asam lemak Omega-3 banyak terdapat pada ikan seperti salmon dan tuna.
Sebuah studi yang dilakukan di Denmark menyebutkan bahwa, mereka yang
rajin mengonsumsi lemak ikan dapat menurunkan risiko penyakit jantung
dan stroke sebanyak 50% daripada yang tidak mengonsumsi.
Lebih parah lagi, mereka yang tidak pernah mengonsumsi ikan, memiliki
kebiasaan merokok, dan jarang berolahraga, merupakan faktor risiko
tertinggi terserang penyakit jantung dan stroke. Ikan juga mengandung
nutrisi lain seperti selenium. Selenium merupakan mineral penting
yang sangat dibutuhkan tubuh sebagai antioksidan untuk meredam
aktivitas radikal bebas. Selenium tidak diproduksi oleh tubuh, tetapi
diperoleh dari konsumsi makanan sehari-hari.
Kandungan Omega-3 pada ikan berguna untuk penurunan tekanan darah.
Selain itu, Omega-3 juga berguna untuk memperbaiki profil lemak darah
dengan menurunkan kadar trigliserida dan kolesterol, senyawa-senyawa
yang juga meningkatkan resiko penyakit jantung koroner.
Efek unik Omega-3 lainnya adalah menaikkan kolesterol HDL sehingga
membantu mengurangi dan mencegah timbunan plak pada pembuluh arteri
jantung. Suatu penelitian menunjukkan bahwa konsumsi 2 porsi ikan setiap
harinya dapat menurunkan resiko kematian akibat penyakit jantung
koroner sebesar 40%.
Mengatur pola makan, menurunkan berat badan dan melakukan olah raga yang teratur merupakan langkah awal untuk menurunkan kolesterol jahat dan mencegah penyakit jantung dan stroke. Selain itu, jika Anda merokok, cobalah untuk berhenti.
Gantilah kebiasaan merokok dengan kebiasaan sehat seperti
berolahraga, karena kebiasaan ini memungkinkan tubuh tetap aktif
bergerak dan menjaga peredaran darah tetap lancar. Dan jangan lupa,
perbanyak makan ikan.
dikutip dari:
http://duniafitnes.com/health/lemak-ikan-untuk-cegah-sakit-jantung-dan-stroke.html