Perut buncit memang kerap menjadi masalah. Tak hanya mengganggu
penampilan dan membuat orang jadi tak percaya ciri, perut buncit juga
dapat meningkatkan risiko penyakit kronis seperti stroke dan diabetes.
Diet sehat ditambah latihan kardio merupakan langkah yang tepat untuk
mencegah dan mengurangi perut buncit. Usaha ini dapat memberikan hasil
maksimal jika Anda tambahkan beberapa asana yoga yang dapat melatih otot
perut Anda.
Berikut ini 4 asana dalam yoga yang dapat membantu mengencangkan otot perut untuk mencegah perut buncit.
1. Pose Marjarasana (Cat Pose)
Pose ini memiliki sebutan Cat Pose atau pose kucing,
karena
gerakannya mirip seekor kucing yang menggeliat. Gerakan ini baik
dilakukan oleh pemula yang ingin melatih otot perut. Tujuannya adalah
untuk melatihan kekuatan otot perut dan meningkatkan fleksibilitas
tulang belakang. Bahkan latihan yang sering dilakukan oleh wanita hamil
ini diklaim mampu meredakan stres berkepanjangan.
Tahapan Pelaksanaan :
- Ambil posisi merangkak
- Tulang belakang sejajajar leher
- Tarik napas turunkan perut dan mendongak ke atas
- Hembuskan napas
- Lengkungkan tulang belakang dan turunkan kepala
- Ulangi gerakan secara dinamis 10 repetisi
Pernahkah Anda melihat ular kobra bersiap menyerang mangsanya? Nah, pose yoga ini diadopsi dari gerakan ular kobra tersebut. Pose Bhujangasana atau yang sering disebut dengan Cobra Pose ini bermanfaat untuk meningkatkan kelenturan tulang belakang sekaligus mengencangkan otot perut. Para fisioterapis kerap menggunakan metode ini untuk membantu pasien meredakan nyeri punggung.
Tahapan Pelaksanaan:
- Berbaring tengkurap
- Kedua tangan menahan beban tubuh
- Angkat tubuh menggunakan otot perut dan pinggang
- Tahan beberapa saat
- Kembali ke posisi awal
- Ulangi 10 repetisi
Boat Pose, bukan berarti Anda harus melakukannya di atas perahu. Ini hanya istilah karena gerakan tersebut menyerupai sebuah perahu. Latihan ini memiliki manfaat yang sama dengan dua latihan sebelumnya, yaitu untuk meningkatkan kekuatan otot punggung dan perut secara bersamaan.
Tahapan Pelaksanaan:
- Awali dari posisi duduk di lantai
- Angkat kedua kaki
- Pegang lutut dengan kedua tangan hingga tubuh membentuk huruf “V”
- Usahakan kepala sejajar lurus dengan punggung
- Tahan 10 detik
- Kembali ke posisi awal
- Ulangi 5 repetisi
Pose Dhanurasana adalah pose yang paling menantang. Bagi pemula gerakan ini mungkin sedikit sulit dilakukan. Gerakan Dhanurasana sering pula disebut sebagai Bow Pose karena bentuk latihan ini menyerupai busur. Selain meningkatkan kekuatan otot perut, Dhanurasana juga berfungsi memobilisasi tulang belakang, memperbaiki postur tubuh dan memperkuat otot punggung.
Tahapan Pelaksanaan:
- Berbaring tengkurap
- Tekuk kedua kaki ke atas
- Pegang pergelangan kaki dengan kedua tangan
- Angkat tubuh Anda menggunakan otot perut dan punggung
- Tahan beberapa 10 detik
- Kembali ke posisi semula
- Ulangi 5 repetisi
dikutip dari:
http://duniafitnes.com/sixpack/bebas-buncit-dengan-4-asana-yoga.html