Setelah memahami struktur, fungsi dan gangguan yang terjadi pada liver, kali ini kita akan bahas pemeriksaan untuk mendeteksi gangguan liver.
Pemeriksaan laboratorium

  • Virus hepatitis : infeksi virus hepatitis A, B dan C dipastikan dengan pemeriksaan darah anti HAV, HBsAG dan anti HCV.
  • SGOT/SGPT : merupakan indicator adanya kerusakan sel hati. Namun pada kerusakan hati lanjut seperti sirosis dan kanker, kada SGOT/PT bisa berada dalam batas normal.
  • Albumin, Cholinesterase: merupakan indicator fungsi hati dalam produksi protein dan enzim.
Pemeriksaan radiologi
  • Pemeriksaan radiologi yang sering dilakukan adalah USG dan bila diperlukan maka dilanjutkan dengan CT scan. Pemeriksaan radiologi bertujuan untuk melihat struktur hati dan deteksi dini adanya kanker.
  • Endoskopi
  • Endoskopi dilakukan untuk mendeteksi perdarahan lambung sebagai komplikasi kerusakan hati lanjut.
  • Biopsy hati
  • Biopsi adalah mengambil sedikit jaringan hati untuk dilihat secara langsung di mikroskop. Pemeriksaan biopsy adalah satu-satunya pemeriksaan yang bisa memastikan terjadinya sirosis dan kanker hati.
  • Pengobatan
    Pengobatan untuk gangguan liver berbeda tegantung dari penyebab yang terjadi.
    • Gangguan liver yang disebabkan oleh infeksi virus, maka antivirus akan diberikan bila terdapat indikasi yang jelas.
    • Perlemakan hati diatasi dengan pengaturan diet dan exercise untuk menurunkan kadar kolesterol dan suplemen untuk menurunkan kadar SGOT/PT.
    • Hindari alcohol dalam jumlah berlebih untuk mencegah perlemakan hati lanjut
    • Hindari penggunaan obat dan herbal yang tidak jelas isi dan manfaat nya. Tidak ada sesuatu yang bebas efek samping termasuk herbal.
    Liver adalah organ yang vital untuk melindungi tubuh. Tiap penyakit yang terjadi memiliki gejala yang mirip namun pengobatan yang berbeda.

    Dr Jeffry Tenggara SpPD
    MRCCC-Siloam Hospitals Semanggi



    dikutip dari:
    http://duniafitnes.com/health/liver-tes-pemeriksaan-dan-pengobatan.html
  • Pemeriksaan radiologi yang sering dilakukan adalah USG dan bila diperlukan maka dilanjutkan dengan CT scan. Pemeriksaan radiologi bertujuan untuk melihat struktur hati dan deteksi dini adanya kanker.
  • Endoskopi
  • Endoskopi dilakukan untuk mendeteksi perdarahan lambung sebagai komplikasi kerusakan hati lanjut.
  • Biopsy hati
  • Biopsi adalah mengambil sedikit jaringan hati untuk dilihat secara langsung di mikroskop. Pemeriksaan biopsy adalah satu-satunya pemeriksaan yang bisa memastikan terjadinya sirosis dan kanker hati.
  • Pengobatan
    Pengobatan untuk gangguan liver berbeda tegantung dari penyebab yang terjadi.
    • Gangguan liver yang disebabkan oleh infeksi virus, maka antivirus akan diberikan bila terdapat indikasi yang jelas.
    • Perlemakan hati diatasi dengan pengaturan diet dan exercise untuk menurunkan kadar kolesterol dan suplemen untuk menurunkan kadar SGOT/PT.
    • Hindari alcohol dalam jumlah berlebih untuk mencegah perlemakan hati lanjut
    • Hindari penggunaan obat dan herbal yang tidak jelas isi dan manfaat nya. Tidak ada sesuatu yang bebas efek samping termasuk herbal.
    Liver adalah organ yang vital untuk melindungi tubuh. Tiap penyakit yang terjadi memiliki gejala yang mirip namun pengobatan yang berbeda.

    Dr Jeffry Tenggara SpPD
    MRCCC-Siloam Hospitals Semanggi


    http://duniafitnes.com/health/liver-tes-pemeriksaan-dan-pengobatan.html

    Leave a Reply

    monggo...

    nb:kl tdk bisa kasih c0mment,tingga pilih "an0nim" pada halaman c0mment yang ada di p0j0k kanan bawah